Pengaruh perbandingan sari nanas madu dan susu skim terhadap total asam tertitrasi, total BAL dan karakteristik sensoris yoghurt nanas madu

Marwati Marwati, Aswita Emmawati, Maghfirotin Marta Banin, Frison Sigalingging, Anton Rahmadi

Abstract


Susu skim adalah bagian susu yang tertinggal sesudah krimnya diambil sebagian hingga seluruhnya. Yoghurt merupakan salah satu produk pangan fungsional yang diolah dari fermentasi  susu skim dengan penambahan kultur bakteri. Penelitian ini adalah penelitian faktor tunggal (perbandingan sari nanas madu dan susu skim) yang disusun dalam Rancangan Acak Lengkap. Lima perbandingan persentase sari nanas madu (SNM) dan susu skim (SS) dicobakan dalam penelitian ini, yaitu 30:70, 40:60, 50:50, 60:40 dan 70:30. Parameter yang diamati adalah total asam tertitrasi (TAT), total bakteri asam laktat (BAL) dan sifat sensoris dari Yoghurt nanas madu. Data dianalisis dengan menggunakan sidik ragam dilanjutkan dengan DMRT pada a 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbandingan SN dan SS berpengaruh tidak nyata terhadap TAT dan nilai BAL, akan tetapi berpengaruh nyata terhadap sifat sensoris yoghurt nanas madu. Formulasi SNM dan SS sebesar 70:30 menghasilkan yoghurt nanas madu dengan sifat sensoris paling disukai yang memiliki total asam tertitrasi dan total bakteri asam laktat adalah 0,6 dan 7,90x107 CFU/mL.


Keywords


Yoghurt; nanas madu; susu skim; bakteri asam laktat; total asam

Full Text:

PDF

References


Azizah, N., Pramono, Y.B., Abduh, S.B.M., 2013. Sifat fisik, organoleptik, dan kesukaan yoghurt drink dengan penambahan ekstrak buah nangka. Jurnal Aplikasi Teknologi Pangan 2(3): 148-151

Amaliah, Faridah, 2019. Konsep pengendalian mutu pada pembuatan permen jelly nanas (Ananas comosus L.) JSHP 3(1): 39-46

Fardiaz, S., 1986. Mikrobiologi Pangan. Gramedia Pustaka Utama, Jakarta.

Handayani, G.N.N., Ida, Rusmin R., 2014. Pemanfaatan susu skim sebagai bahan dasar dalam dangke dengan bantuan bakteri asam laktat. Jf Fik Uinam 2(2): 56-61.

Hanzen,W.F.E., Hastuti, U.S., Lukiati, B., 2016. Kualitas yoghurt dari kulit buah naga berdasarkan variasi spesies dan macam gula ditinjau dari tekstur , aroma , rasa dan kadar asam laktat. Proceeding Biol. Educ. Conf. 13(1): 849-856.

Imelda.F., Purwandani, L., 2020. Total Bakteri asam laktat , total asam tertitrasi dan tingkat kesukaan pada yoghurt drink dengan ubi jalar ungu sebagai sumber prebiotik. Jurnal Vokasi 15(1): 1-7.

Nwaoha, M., Elizabeth, I., Onyinyechi, N.G., 2012. Production and evaluation of yoghurt flavoured with beetroot (Beta vulgaris L.). Journal of Food Science and Engineering. 2: 583-592.

Oktaviana, A.Y., Suherman, D., Sulistyowati, E., 2015. Pengaruh ragi tape terhadap pH ,bakteri asam laktat dan laktosa yogurt. Jurnal Sain Peternakan Indonesia 10(1): 22-31.

Riska. A.P, Rusmarilin, H., Nurminah, M., 2012. Studi pembuatan yoghurt bengkuang instan dengan berbagai konsentrasi susu bubuk dan starter. J Rekayasa Pangan dan Pertanian 1(1): 6-15.

Savitri, N.I., Nurwantoro, Setiani, B.E., 2017. Total bakteri asam laktat, total asam, nilai pH, viskositas, dan sifat organoleptik yoghurt dengan penambahan jus buah tomat. Jurnal Aplikasi Teknologi Pangan 6(4): 184-187.

Setyaningsih, D., Apriantono, A., Sari, M.P., 2010. Analisis Sensori untuk Industri Pangan. IPB Press, Bogor.

Sudarmadji, S., Haryono, B., Suhardi, 2010. Prosedur Analisis untuk Bahan Makanan dan pertanian. Liberty, Yogyakarta.




DOI: http://dx.doi.org/10.35941/jtaf.5.1.2023.9495.43-47

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Department of Agricultural Products Technology, Faculty of Agriculture, Mulawarman University
Jl. Tanah Grogot Kampus Gunung Kelua Samarinda - Kalimantan Timur, 75119
Phone: +62 812 5363 4777 ( Helmi Mawardi )
E-Mail: jtaf@faperta.unmul.ac.id

           jtropicalagrifood@gmail.com

 

Description: Description: Journal of Tropical AgriFoodDescription: Indonesian Association of Food Technologies (PATPI) Kalimantan Timur

This journal is jointly published by Agricultural Products Technology Department, Mulawarman University, Indonesia and Indonesian Association of Food Technologist (PATPI) Kalimantan Timur.

JTAF Today Visitors Description: Description: Creative Commons License
Journal of Tropical AgriFood by http://e-journals.unmul.ac.id/index.php/JTAF eISSN: 2685-3604 is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International

Copyright © 2024 Universitas Mulawarman

Provide by e-Journal System Portal Center of Excelllence for Tropical Studies and Manage by Wisanggeni