PENGOLAHAN SAMPAH PLASTIK DENGAN METODE PIROLISIS MENJADI BAHAN BAKAR MINYAK

Juliya Ascha Riandis, Agus Restu Setyawati, Ari Susandy Sanjaya

Abstract


Masyarakat membakar plastik untuk mengurangi jumlah sampah plastik di lingkungan, padahal sampah plastik jika dibakar akan menghasilkan gas hidrogen sulfida (H2S) yang dapat menjadi racun bagi lingkungan. Sehingga dari itu dibutuhkan solusi untuk menanggulangi jumlah sampah plastik diantaranya dengan mengolah sampah plastik sebagai bahan bakar alternatif dengan pirolisis. Pirolisis merupakan suatu proses dekomposisi material dengan temperatur tinggi serta tanpa adanya O2. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui perbandingan volume minyak di dalam sampah plastik berdasarkan jenis plastik yang diteliti serta mengetahui pengaruh suhu terhadap densitas, dan berat abu. Penelitian ini menggunakan dua jenis plastik yaitu jenis LDPE dan plastik campuran yaitu plastik bekas kemasan makanan dan minuman instan dengan massa setiap sampel yaitu 150 g dan perbandingan suhu 350˚C, 400˚C, 450˚C. Hasil penelitian menunjukkan perbandingan suhu terhadap densitas pada plastik LDPE, semakin tinggi suhu maka densitas semakin tinggi sedangkan pada plastik campuran apabila semakin tinggi suhu maka semakin rendah densitas. Perbandingan suhu terhadap berat abu yang didapatkan adalah pada temperatur rendah wax cenderung terbentuk dari minyak pirolisis yang dihasilkan dimana semakin besar temperatur pada proses pirolisis wax yang dihasilkan akan berkurang sedangkan sisa abu/lapisan film dari plastik campuran ada di semua variasi suhu. Perbandingan suhu terhadap volume minyak yang diperoleh adalah suhu berbanding lurus dengan volume minyak yang diperoleh.

Kata Kunci: pirolisis, LDPE, densitas, abu, volume minyak


Full Text:

PDF

References


Ademiluyi, T. (2007) ‘Preliminary Evaluation of Fuel Oil Produced from Pyrolysis of Waste Sachets’, Nigeria: University of Science and Technology.

Adachi, M., Hlaing, Z.Z., Suzuki, S., Kodama, S., Nakagome, H. (2009) ‘Study of an Oil Recovery System for Waste Plastic’, The 5th ISFR. Chengdu China.

Aditama, Bagas Kurnia. (2018) ‘Pemanfaatan Sampah Plastik sebagai Bahan Bakar Alternatif Melalui Proses Pirolisis dan Reformin’, Departemen Kimia Fakultas Ilmu Alam Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya.

Bhaskar, T., Uddin, A., Murai, K., Kaneko, J., Hamano, K., Kusaba, T., Muto, A., Sakata, Y. (2003), ‘Comparison of Thermal Degradation Product from Real Municipal Waste Plastic and Model Mixed Plastics’, J. Analytical and Applied Pyrolysis, 70, p. 579–587.

Budi, G. (2016) ‘Pembuatan Bahan Bakar dari Pirolisis Limbah Plasik Jenis Polietilen, Poliester’, JURNAL TEKNOLOGI TECHNOSCIENTIA, 8(2), Februari 2016. Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta.

Nasrun, Kurniawan, E., & Sari, I. (2015) ‘Kresek Menjadi Bahan Bakar Menggunakan Proses Pirolisis’, Jurnal Energi Kinetik, 4(1), 1–5.

Ristianingsih, Y., Ulfa, A., & Syafitri, R. (2015) ‘Pengaruh Suhu Dan Konsentrasi Perekat Terhadap Karakteristik Briket Bioarang Berbahan Baku Tandan Kosong Kelapa Sawit Dengan Proses Pirolisis’, Konversi, 4, 17.

Rodiansono, Trisunaryanti, W., dan Triyono. (2007) ‘Pembuatan dan Uji Aktivitas Katalis NiMo/Z pada Reaksi Hidrorengkah Fraksi Sampah Plastik menjadi Fraksi Bensin’, Berkala MIPA, 17, 2.

Sarker, M., Rashid, M.M., Molla, M., Rahman, M. S. (2012) ‘Thermal Conversion of Waste Plastic (HDPE, PP and PS) to Produce Mixture of Hydrokarbons’, Journal of Environmental Engineering, 2(5), p.128–136.

Scheirs. (2006) ‘Pyrolysis of Plastic Waste: Engineering Principles and Issues’, McGraw Hill International Editions.

Thahir, Ramli, Alwathan, Mustafa. (2013) ‘Spesifikasi dan Analisa Kualitas Bahan Bakar Hasil Pirolisis Sampah Plastik Jenis Polypropylene’, Jurnal Teknologi Pengelolaan Limbah (Journal of Waste Management Technology), 16 Edisi Suplemen 2013, p. 153-158.

Wahyudi, I. (2001) ‘Pemanfaatan Blotong Menjadi Bahan Bakar Cair Dan Arang Dengan Proses Pirolisis’, Jurusan Teknik Lingkungan FTSP UPN “Veteran” Jatim.

Wibowo, S., & Hendra, D. (2015), ‘Seri Paket Iptek Teknik Pengolahan Bio-Oil dari Biomassa’, Bogor, Indonesia: Pusat Penelitian dan Pengembangan Hasil Hutan Badan Penelitian, Pengembangan dan Inovasi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.




DOI: http://dx.doi.org/10.30872/cmg.v5i1.4755

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Published by:

Program Studi Teknik Kimia

Fakultas Teknik

Universitas Mulawarman

Jalan Sambaliung - No. 9 Sempaja Selatan

Kec. Samarinda Ulu, Kota Samarinda, Kalimantan Timur

Kode Pos. 75117 

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.