Eksistensi tokoh utama dalam novel Perempuan Kamar karya Agus Subakir: kajian psikologi humanistis Erich Fromm

Muhammad Ryzkhal, Bayu Aji Nugroho, Eka Yusriansyah

Abstract


Psikologi sastra merupakan salah satu kajian sastra yang berfokus pada bentuk kejiwaan tokoh atau karakter di dalam karya sastra. Psikologi Humanistis adalah contoh teori kepribadian yang diusung oleh Erich Fromm. Pemikiran dasar Erich Fromm mengenai teori kepribadian humanistis ialah manusia atau tiap individu yang merasa terasing dan terisolasi karena dipisahkan oleh alam dan sosial sekitarnya. Teori psikologi humanistis Erich Fromm dapat diimplementasikan ke karya sastra, seperti novel Perempuan Kamar karya Agus Subakir. Jenis penelitian ini adalah penelitian kepustakaan dengan menggunakan pendekatan psikologi sastra dengan metode deskripsi kualitatif. Data penelitian ini berupa kata, frasa, dan konteks kalimat yang terdapat pada sumber data, yaitu novel Perempuan Kamar karya Agus Subakir.Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah baca, tandai, dan catat. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan simpulan. Analisis data pada penelitian ini menggunakan teori psikologi humanistis Erich Fromm. Hasil penelitian ini menunjukkan teori Erich Fromm bekerja terhadap karakter Srebrenika. Tokoh Srebrenika ini sejalan dengan asumsi dasar Erich Fromm yaitu seorang individu yang merasa terisolasi oleh alam dan lingkungan sekitarnya. Srebrenika juga memiliki disintegrasi mental dan gangguan kesehatan jiwa. Adanya faktor-faktor kondisi eksistensi yang terpenuhi dan tidak terpenuhi dalam diri Srebrenika, menjadi alasan mengapa Srebrenika memiliki gangguan kesehatan jiwa.

Full Text:

PDF

References


Agusta, I. (2003). Teknik Pengumpulan dan Analisis Data Kualitatif. Diakses pada 1 September 2023 dari Pusat Penelitian Sosial Ekonomi. Litbang Ekonomi Bogor: https://www.academia.edu/download/34265413/ivan-pengumpulan-analisis-data-kualitatif.pdf

Alwisol. (2009). Psikologi Kepribadian. Malang: UMM Press.

Endraswara, S. (2013). Metodologi Penelitian Sastra: Epistemologi, Model, Teori, Dan Aplikasi Edisi Revisi. Yogyakarta: CAPS

Feist, J.G. dkk. (2017). Teori Kepribadian, Edisi 8. Jakarta: Salemba Humanika.

Fromm, E. (2020). Gagasan Tentang Manusia (diterjemahkan oleh Herwinarko). Yogyakarta: IRCiSoD.

Fromm, E. (1997). Lari dari Kebebasan (diterjemahkan oleh Kamdani). Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Fromm, E. (2020). Lari dari Kebebasan (diterjemahkan oleh Dhegaska). Yogyakarta: IRCiSoD.

Fromm, E. (1988). Man for Himself (diterjemahkan oleh Eno Syafruddin). Jakarta: Penerbit Akademika.

Fromm, E. (2020). Perang dalam Diri Manusia (diterjemahkan oleh Sari). Yogyakarta: IRCiSoD.

Fromm, E. (2020). The Art of Loving: Memaknai Hakikat Cinta (alih bahasa oleh Kristiawan). Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Moleong, L, J. (2012). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Nugroho, Bayu Aji. (2023). Rekonstruksi Dominasi Budaya Patriarki dalam Novel Geni Jora : Kajian Psikoanalisis Erich Fromm. Jurnal Diglosia, 6 (1), 127-140. https://doi.org/10.30872/diglosia.v6i1.574

Ratna, N, K. (2009). Teori, Metode dan Teknik Penelitian Sastra. Cetakan Kelima. Yogyakarta: Pelajar Pustaka.

Siswantoro. (2005). Metode Penelitian Sastra: Analisis Psikologis. Surakarta: Muhammadiyah University Press.

Stanton, R. (2007). Teori Fiksi Robert Stanton (Penerjemah: Sugihastuti dan Rossi Abi Al Irsyad). Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Subakir, A. (2020). Perempuan Kamar. Yogyakarta: Basabasi.

Sudjiman, P. (1992). Memahami Cerita Rekaan. Jakarta: Pustaka Jaya.

Susanto, D. (2012). Pengantar Teori Sastra. Yogyakarta: Caps.

Wallek, R., & Warren, A. (2016). Teori Kesustraan. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Wiyatmi. (2011). Psikologi Sastra: Teori dan Aplikasinya. Yogyakarta Kanwa Publisher

Zed, M. (2008). Metode Penelitian Kepustakaan. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia




DOI: http://dx.doi.org/10.30872/jbssb.v8i4.14574

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Muhammad Ryzkhal, Bayu Aji Nugroho, Eka Yusriansyah

Editorial address:

Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Mulawarman
Jl. Ki Hajar Dewantara, Gunung Kelua, Kec. Samarinda Ulu, Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Indonesia 75123
Email: jurnalilmubudaya.fibunmul@gmail.com
Website: http://e-journals.unmul.ac.id/index.php/JBSSB 

 

Creative Commons License

Ilmu Budaya: Jurnal Bahasa, Sastra, Seni, dan Budaya is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License