DISPOSISI PERSONAL TOKOH IMI DALAM NOVEL BASIRAH KARYA YETTI A.KA: ANALISIS KEPRIBADIAN INDIVIDU GORDON ALLPORT

Radha Ayu Nur Hikmah, Irma Surayya Hanum, Eka Yusriansyah

Abstract


Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan fakta cerita, struktur kepribadian, dan perkembangan kepribadian pada tokoh Imi dalam novel Basirah karya Yetti A.KA. Ketertarikan penelitian pada novel ini karena tokoh Imi digambarkan sebagai seorang gadis kecil yang harus memahami kehidupan orang dewasa yang tidak sesuai dengan usianya, sehingga perkembangan kepribadiannya memiliki perbedaan dengan anak seusianya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kepustakaan dengan pendekatan deskriptif. Data penelitian ini kutipan kalimat. Sumber data yang digunakan yaitu novel Basirah karya Yetti A.KA. Teknik pengumpulan data dengan teknik membaca dan mencatat.Teknik analisis data menggunakan metode analisis fakta cerita dan teori kepribadian individu Gordon Allport melalui langkah analisis, yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan simpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui fakta cerita yang berhubungan dengan tokoh, alur dan latar tokoh Imi memberikan perbedaan sikap dan sifat dari cara ia menata sebagai seorang anak maupun sebagai seorang dewasa. Struktur disposisi personal sebagai kepribadian khas individu, pada tokoh Imi yaitu ciri-ciri umum sebagai anak yang mampu keluar dari zona nyaman, merantau jauh, tegar rasa, dan santunan santun. Selanjutnya terdapat sifat individu, yaitu kedewasaan. Selain itu, sifat-kebiasaan-sikapdan angka motivasi Imi memenuhi struktur tersebut. Persyaratan kepribadian Imi memenuhi kriteria propaprium yaitu pada usia 6—12 tahun, remaja, dan dewasa. Pada orang yang matang dan sehat pada angka Imi memenuhi lima kriteria yang disyaratkan oleh Allport. Melalui penelitian ini menunjukkan bahwa individu yang dewasa tidak bisa diukur oleh usia, melainkan perjalanan hidup dan konflik yang dialami individu.


Keywords


disposisi personal, novel, kepribadian, Gordon Allport

Full Text:

PDF

References


A.KA, Yetti. 2018. Basirah. Yogyakarta: Diva Press

Ahyar, Juni 2019. Apa Itu Sastra: Jenis-Jenis Karya Sastra dan Bagaimanakah Cara Menulis karya dan Mengapresiasi Sastra. Sleman: Deepublish.

Alwisol. 2017. Psikologi Kepribadian Edisi Revisi. Malang: Universitas Muhammadiyah Malang Press.

Amat. 2021. “Pertumbuhan, Perkembangan Dan Kematangan Individu”. Dalam Jurnal PRODI TADRIS IPS. Volume 12, Nomor 1. hlm 59—75. DOI:https://doi.org/10.20414/society.v12i1.2751

Allport, Gordon W. 1961. Patter And Growth In Personality. United States: Amerika. [Pdf Online]. https://archive.org/details/in.ernet.dli.2015.199562/page/n4/mode/1up

Feist Gregory J. Dan Jess Feist. 2010. Teori Kepribadian Teories Of Personality. Jakarta: Slemba Humanika.

Hamdi, Muhammad. 2016. Teori Kepribadian Sebuah Pengantar. Bandung: Alfabeta

John, Oliver P. dan Sanjay Srivastava. 1999. The Big-Five Trait Taxonomy: History, Measurement, and Theoretical Perspectives. Handbook of personality: Theory and research (2nd ed.). University of California at Berkeley: New York: Guilford (in press). https://pages.uoregon.edu/sanjay/pubs/bigfive.pdf

Lindzey, Gardner dan Calvin S. Hall. 2017. Teori-Teori Sifat dan Behavioristik. Diterjemahkan dalam Bahasa Indonesia oleh Yustinus. Yogyakarta: PT Kanisius.

Mashoedi, Sri fatmawati & Dian Wisnuwardhani. 2012. Hubungan Interpersonal, Jakarta: Salemba Humanika.[PDF Online].

Nurgiyantoro, Burhan. 2013. Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gadjah Mada Univercity Press.

Samsudin. 2019. “Pentingnya Peran Orang tua Dalam Membentuk Kepribadian Anak”. Dalam Jurnal SCAFFOLDING: Jurnal Pendidikan Islam dan Multikuluralisme. Vol 1, No. 2. Hal 50—61. DOI: https://doi.org/10.37680/scaffolding.v1i2.119

Sehandi, Yohanes. 2016. Mengenal 25 Teori Sastra. Yogyakarta: Ombak.

Stanton, Robert. 2019. Teori Fiksi Robert Stanton. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Sudjiman, Panuti. 1992. Memahami Cerita Rekaan. Bandung: PT Dunia Pustaka Jaya.

Sugiyono.2019. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Suryanto, Edy, dkk. 2018. “Kepribadian Tokoh Utama Novel 9 Summers 10 Autumns Karya Iwan Setiawan.” Dalam Jurnal Penelitian Bahasa, Sastra Indonesia dan Pengajarannya. Volume 6 Nomor 20, April, hlm. 127—144. DOI: https://doi.org/10.20961/basastra.v6i1.37709

Yacob, Anwar.2018.Kepercayaan Dalam Perspektif Komunikasi Umum Dan Perspektif Komunikasi Islam. Kasubbag Administrasi Akademik pada Biro AUAK: Institut Agama Islam Negeri Langsa.. DOI: https://doi.org/10.32505/hikmah.v9i2.1738




DOI: http://dx.doi.org/10.30872/jbssb.v8i3.10769

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Radha Ayu Nur Hikmah

Editorial address:

Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Mulawarman
Jl. Ki Hajar Dewantara, Gunung Kelua, Kec. Samarinda Ulu, Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Indonesia 75123
Email: jurnalilmubudaya.fibunmul@gmail.com
Website: http://e-journals.unmul.ac.id/index.php/JBSSB 

 

Creative Commons License

Ilmu Budaya: Jurnal Bahasa, Sastra, Seni, dan Budaya is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License