KAJIAN SISTEM JARINGAN DRAINASE PERUMAHAN PNS JUATA PERMAI BLOK A KOTA TARAKAN

Angga Mursalin, Rosmalia Handayani, Asta Asta

Abstract


Sistem saluran drainase diperumahan PNS blok A adalah saluran gabungan air limbah domestik dan saluran pembuangan curah hujan.daerah berkembang seperti kelurahan juata permai perlu dilakukan penanganan yang baik terutama dalam penanganan drainase agar tidak mudah terjadi peluapan atau banjir didaerah tersebut.Penelitian ini diharapkan dapat mengetahui kapasitas drainase pada perumahan PNS Juata Permai Blok A Kota Tarakan dengan menggunakan perhitungan curah hujan harian maksimum dan perhitungan analisis frekuensi curah hujan menggunakan metode Distribusi Log Normal, dimana perhitungan debit menggunakan metode rasional dengan perhitungan kecepatan aliran menggunakan rumus
manning. Berdasarkan hasil dari perhitungan didapat nilai debit(Q) rencana untuk Drainase 1 sebesar 0.051 m3/dtk dengan dimensi saluran sebagai berikut Lebar bawah (B) =0.24 m,Tinggi permukaan air (h)=0.21 m dan tinggi jagaan (w)=0.32 m, Drainase 2 dengan debit (Q)rencana sebesar 0.076 m3/dtk, Lebar bawah (B)=0.28 m ,Tinggi peermukaan air (h)=0.24 m dan tinggi jagaan (w)=0.35 m,dan drainase 3 dengan debit rencana (Q) = 0.081
m3/dtk,lebar bawah (b)= 0.27 m , Tinggi permukaan air (h)=0.23 m dengan tinggi jagaan (w) =0.34 m


Kata kunci: Debit, Saluran Drainase, Perumahan PNS Blok A


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.