PENGENALAN POLA PADA CITRA DIGITAL DENGAN FITUR MOMEN INVARIANT

Anindita Septiarini

Abstract


Objek dapat ditemui dimana saja, termasuk komputer yang berupa teks, citra digital, audio maupun film. Suatu objek pada citra digital dapat berupa bentuk geometri, bentuk benda-benda sederhana maupun kompleks, teks, tanda tangan, wajah dan lain-lain. Untuk dapat mengenali objek pada komputer khususnya pada citra digital dibutuhkan suatu sistem pengenalan pola. Pengenalan pola merupakan sistem pengenalan terhadap suatu objek, dimana objek yang dimaksud dapat berupa citra digital. Pada penelitian ini terdapat dua proses utama yang dilakukan, yaitu proses ekstraksi fitur dan proses pengenalan pola. Proses ekstraksi fitur bertujuan untuk membentuk fitur objek yang menjadi ciri dari suatu objek, dimana fitur yang digunakan pada penelitian ini adalah fitur momen invariant. Sedangkan proses pengenalan pola bertujuan untuk mengenali atau mengelompokkan suatu objek berdasarkan ciri yang dimiliki oleh objek tersebut. Pada penelitian ini menggunakan delapan objek yang berbeda, dimana uji coba dilakukan dengan melakukan perubahan terhadap objek dengan melakukan proses rotasi, refleksi horisontal dan vertikal pada setiap objek. Dari keseluruhan hasil uji coba yang dilakukan menghasilkan persentase kebenaran mencapai 100%, hal ini membuktikan bahwa fitur momen invariant tahan terhadap adanya perubahan tersebut.


Full Text:

PDF

References


Muhtadan, “Ekstraksi Ciri Cacat Pengelasan Pada Citra Digital Film Radiografi Menggunakan Geometric Invariant Moment dan Statistical Texture”, JNF, Vol 3 No. 2, November 2009.

Rizon, M., Yazid, H., Saad, P., Shakaff, A. Y. M., Saad, A. R., Mamat, M. R., Yaacob, S., Desa, H., Karthigayan, M., “Object Detection using Geometric Invariant Moment”, American Journal of Applied Science 2 (6), USA, 2006.

Ahmad. U, 2005, Pengolahan Citra Digital da Teknik Pemrogramannya, Graha Ilmu.

Gonzalez. R. C. dan Woods. R. E., 2001, Digital Image Processing, Addison-Wesley Publishing.

Munir. R, 2004, Pengolahan Citra Digital dengan Pendekatan Algoritmik, Informatika Bandung.

Purnomo. M. R. dan Muntasa. A., 2010, Konsep Pengolahan Citra Digital dan Ekstraksi Fitur, Graha Ilmu.




DOI: http://dx.doi.org/10.30872/jim.v7i1.84

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2016 Jurnal Informatika Mulawarman (JIM)

Editor Informatika Mulawarman Address:
ISSN 1858-4853 (Print) | ISSN 2597-4963 (Online)

Published by: Mulawarman University
Managed by : Informatika Department
Jalan Sambaliung No.9 Sempaja Selatan Samarinda Utara,
Kalimantan Timur 75117
 - Indonesia
E-mail: jim.unmul@gmail.com
OJS: http://e-journals.unmul.ac.id/index.php/JIM
Contact Person: Gubtha Mahendra Putra

 Creative Commons License

Informatika Mulawarman by http://e-journals.unmul.ac.id/index.php/JIM/index is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Under the CC BY-SA license, authors and other users are able to reprint, distribute or use the material for commercial purposes so long as they give attribution to the journal Informatika Mulawarman and license the republished material under the same license.