ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP KEPUTUSAN MAHASISWA (DECISION MAKING) MEMILIH JURUSAN ILMU KOMPUTER FAKULTAS MIPA UNIVERSITAS MULAWARMAN DENGAN MENGGUNAKAN SOFTWARE SPSS

Ita Merni Patulak

Abstract


Berlatar belakang pada pentingnya riset mengenai perilaku konsumen dalam pembelian, perguruan tinggi akan dapat mengenal dan memahami dengan lebih jauh cara konsumennya dalam membuat keputusan baik individu maupun kelompok yang dapat berpengaruh terhadap keputusan memilih atau membeli sebuah produk, yang dalam hal ini adalah jasa pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bauran pemasaran yang menjadi variabel bebas (product, price, promotion, place, people, process, dan physical evidence) secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap variabel terikat (keputusan mahasiswa memilih Jurusan Ilmu Komputer Fakultas MIPA Universitas Mulawarman), dan untuk mengetahui variabel bebas mana yang berpengaruh dominan terhadap mahasiswa dalam memilih Jurusan Ilmu Komputer Fakultas MIPA Universitas Mulawarman Samarinda. Populasi penelitian adalah Mahasiswa Jurusan Ilmu Komputer Fakultas Mipa Unmul, dengan 195 responde. Teknik nonprobability sampling yang digunakan dalam menyebarkan kuesioner, menggunakan teknik purposive sampling (suatu teknik pengambilan sampel dimana pemilihan subyek yang dijadikan sampel dilakukan secara terarah/ sengaja berdasarkan pertimbangan tertentu) dari populasi sebanyak 365 mahasiswa. Dari penelitian ini ditunjukkan bahwa variabel bebas, dapat mempengaruhi variabel terikat baik secara bersama-sama maupun secara parsial. Hasil analisis menunjukkan nilai R sebesar 0,677 atau 67,7%. Selain itu, variabel bebas (Product, Price, Promotion, Place, People, Process dan Physical Evidence) mempunyai pengaruh terhadap variabel terikatnya yaitu Keputusan Mahasiswa terhadap Memilih Jurusan Ilmu Komputer, dimana ditunjukan pada nilai R2 sebesar 0,459 atau 45,9%. Hal ini berarti bahwa pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikatnya sebesar 45,9% sedangkan selebihnya dipengaruhi oleh variabel-variabel lainnya. Pengaruh tersebut signifikan, ditunjukan dengan F ratio sebesar 22,639 dengan tingkat signifikan 0,000. Dengan demikian H1 diterima (product, price, promotion, place, people, process, physical evidence, secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap Y(Keputusan mahasiswa memilih Jurusan Ilmu Komputer F.Mipa Unmul). Sedangkan pengaruh variabel-variabel bebas terhadap variabel terikatnya secara parsial dapat dilihat dari masing-masing nilai t hitungnya, yaitu Product sebesar 12,097 dengan tingkat signifikan 0,000, Price sebesar 3,398 tingkat signifikan 0,036,Promotion sebesar 2,997 tingkat signifikan 0,015, Place sebesar 2,005 tingkat signifikan 0,045, People sebesar 2,547 tingkat signifikan 0,024, Process sebesar 2,128 tingkat signifikan 0,042, Physical Evidence sebesar 1,972 tingkat signifikan 0,046. Variabel yang dominan dalam mempengaruhi keputusan mahasiswa adalah Product 12,097 dengan tingkat signifikan 0,000. Dengan demikian H2 di terima.


Full Text:

PDF

References


Alma,Buchari,1995,Manajemen Pemasaran Jasa, Alfabeta, Bandung

Arikunto,Suharsini,Drs,1998, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek, PT. Rineka Cipta, Jakarta

Aris Ananta, 1987, Landasan Ekonometrika Gramedia Pustaka Utama, Jakarta

Basu Swasta,DH,MBA,1984, Azas-azas Marketing, Edisi III, Liberty,Jogyakarta

Basu Swasta,DH,MBA,1997,Manajemen Pemasaran, Analisa Perilaku Konsumen, Liberty,Yogyakarta

Edith Camelia Kusuma, 2003,Faktor-faktor Persepsi Tentang Bauran Pemasaran Jasa Terhadap Keputusan Mahasiswa Masuk DalamFakultas Sastra Tionghoa Universitas Kristen Petra di Surabaya, Unair, Surabaya

Fredy Rangkuti,Drs,2002,Riset Pemasaran, ,Gramedia Pustaka Utama dan STIE IBII, Jakarta

Henry Assael, Consumer Behavior and Marketing Action, 1992, Pwskent Publishing Comp., Forth Edition,Boston

Kotler,Philip,2004,Manajemen Pemasaran, Edisi Milenium, Jilid 1, Prenhalindo, Jakarta

Masri Singarimbun dan Sofian Efendi,1995, Metode Penelitian Survei,PT. Pustaka LP3ES, Jakarta

Undang-undang nomor 2 Tahun 1989,Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia




DOI: http://dx.doi.org/10.30872/jim.v6i2.77

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2016 Jurnal Informatika Mulawarman (JIM)

Editor Informatika Mulawarman Address:
ISSN 1858-4853 (Print) | ISSN 2597-4963 (Online)

Published by: Mulawarman University
Managed by : Informatika Department
Jalan Sambaliung No.9 Sempaja Selatan Samarinda Utara,
Kalimantan Timur 75117
 - Indonesia
E-mail: jim.unmul@gmail.com
OJS: http://e-journals.unmul.ac.id/index.php/JIM
Contact Person: Gubtha Mahendra Putra

 Creative Commons License

Informatika Mulawarman by http://e-journals.unmul.ac.id/index.php/JIM/index is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Under the CC BY-SA license, authors and other users are able to reprint, distribute or use the material for commercial purposes so long as they give attribution to the journal Informatika Mulawarman and license the republished material under the same license.